--> Remaja India bisa melihat hanya lewat pikiran | KEEPO-ID

Saturday, August 12, 2017

Remaja India bisa melihat hanya lewat pikiran

| Saturday, August 12, 2017

Remaja India bisa melihat hanya lewat pikiran

jeet trivedi. ©Oddity Central
Dari penelitian ilmiah diketahui orang yang buta maka empat panca indera lainnya akan menjadi lebih tajam. Orang buta menjadi lebih awas terhadap lingkungan sekitarnya.

Remaja 17 tahun bernama Jeet Trivedi asal India tidak buta, tapi dia mengaku bisa melakukan aktivitas seperti menyetir, membaca, bahkan memasukkan benang ke jarum tanpa melihat. Dia melatih kemampuannya selama bertahun-tahun.

Laman Oddity Central melaporkan, Kamis (10/8), di India sosok Trivedi cukup terkenal. Sebagian orang menganggap dia memang orang yang punya kekuatan super sedangkan sebagian lain menilai dia dan gurunya Bharat Patel, hanya penipu yang ingin mencari uang. 

"Dia punya indera peraba yang luar biasa," ujar gurunya Bharat Patel. "Kemampuan mengaktifkan otak bagian tengah ini juga dikenal dengan pengembangan indera super. Hal ini bisa membuat kita memaksimalkan fungsi semua indera hingga batas yang tak terkira."

Memang kedengarannya tidak masuk akal tapi itulah yang dilakukan Jeet Trivedi selama beberapa tahun. Dia melatih inderanya untuk melakukan berbagai aktivitas dengan mata tertutup. Dia bisa mengendarai motor, membaca buku, menangkap benda yang dilempar ke arahnya, menemukan benda yang tersembunyi, bermain catur dengan tiga orang sekaligus dan mengalahkan mereka, juga memasukkan benang ke dalam jarum, semuanya dengan mata tertutup.

"Saya mengerahkan kemampuan untuk mencium lalu membayangkan ada halangan apa di depan saya. Saya menaksir apa halangan itu dan mengatasinya," jelas Jeet. 









Sumber : merdeka.com

https://www.merdeka.com/dunia/remaja-india-bisa-melihat-hanya-lewat-pikiran.html

Related Posts

No comments:

Post a Comment