--> Dibalik Gemerlapnya Industri Hiburan Kpop, Ada 6 Rahasia Kelam yang Mereka Sembunyikan dari Para Fans | KEEPO-ID

Thursday, July 20, 2017

Dibalik Gemerlapnya Industri Hiburan Kpop, Ada 6 Rahasia Kelam yang Mereka Sembunyikan dari Para Fans

| Thursday, July 20, 2017

Dunia Kpop gak cuma selebritis ganteng dan cantik saja

Industri hiburan Kpop memang telah menyebar kemana-mana. Pengaruhnya tidak hanya di wilayah Asia, tapi juga sudah sampai ke benua lainnya. Gak heran sih, soalnya mereka menawarkan hiburan yang berkualitas dan memanjakan mata. Makanya fansnya banyak banget, apalagi di Indonesia. Jangan cari gara-gara deh sama fans Kpop di Indonesia kalo gak mau dibully massal. Tapi, di balik gemerlapnya dunia hiburan Kpop, ada beberapa fakta "gelap" yang disembunyikan dari kamu. Penasaran?
1. Di awal ketenaran, bintang Kpop tidak menghasilkan uang untuk dirinya sendiri
Sebelum bintang Kpop memiliki lagu yang bener-bener hit di masyarakat, mereka gak akan mendapatkan uang dari karya yang udah mereka ciptakan, atau dari penampilan mereka di panggung. Mereka akan tinggal bersama rekan segrup dan bertahan hidup dengan cara sederhana, dari biaya yang diberikan oleh agensi.
Salah satu anggota Girls' Generations mengatakan bahwa dia harus menghabiskan 11 tahun di kamp pelatihan sebelum dia bisa menghasilkan uang sendiri. Beberapa bahkan tidak menghasilkan uang meski sudah punya rekaman lagu.

2. Calon bintang terpaksa melakukan operasi plastik
Operasi plastik memang sudah menjadi hal yang lumrah banget di Korea Selatan. Dan hampir semua bintang Kpop pasti pernah melakukan operasi plastik. Tapi, gak semua melakukannya atas keinginan pribadi. Kebanyakan dipaksa melakukan operasi plastik untuk menunjang karir mereka.
3. Manajer menjadikan para bintang sebagai budak seks
Kamu mungkin pernah mendengar berita mengenai aktris Korea bernama Jang Ja-yeon yang tewas di apartemennya karena bunuh diri. Dia diduga bunuh diri karena depresi setelah dijadikan budak seks oleh manajarnya.
Polisi menemukan catatan terakhir Jang sebelum dia melakukan bunuh diri. Catatan tersebut berisi kalau dia dipaksa untuk melayani para pria mesum. Jika berani menolak, maka dia akan disiksa. Demi karir, dia terpaksa melakukan ini.
Setelah kasus ini jadi heboh, polisi menyerbu kantor agensi tempat Jang bekerja. Dan ternyata, di lantai tiga gedung ditemukan sebuah ruangan seks tersembunyi di mana para bintangnya dijadikan budak seks oleh agensi bersangkutan. Fakta yang lebih mengejutkannya lagi, dua pertiga dari gadis yang terjun di dunia K-pop telah dipaksa untuk melayani laki-laki hidung belang dalam rangka memajukan karirnya. Miris banget kan?
4. Satu dari tiga bintang K-pop pernah mendapatkan pelecehan seksual
Menurut sebuah survei, sepertiga calon bintang Kpop pernah mengalami pelecehan seksual oleh manajernya. Kalau mereka menolak, maka karir mereka akan langsung redup saat itu juga. Mereka pasti gak mau hal itu terjadi kan? Makanya, manajer sangat berkuasa atas hidup mereka.
Fakta lainnya, 30% wanita di industri Kpop mengakui bahwa mereka pernah dilecehkan dan bahkan dijadikan budak seks oleh para petinggi agensi.

5. Banyak 'haters' yang ingin membunuh bintang K-pop
Menjadi seorang public figure pasti gak akan lepas dari haters. Tapi, ngerinya haters bintang Kpop adalah, mereka gak segan-segan melakukan pembunuhan. Saking irinya dengan kehidupan para seleb Korea. Seperti yang dialami penyanyi bernama Yunho yang harus dilarikan ke UGD setelah salah seorang penggemarnya memasukan racun ke dalam minuman Yunho.
6. Dijadikan 'Budak Kontrak' saat belum terkenal
Bintang Kpop itu tidak menandatangani kontrak dengan agensi ketika mereka udah terkenal. Jauh sebelum mereka terkenal, sebuah kontrak telah disetujui saat mereka memasuki kamp pelatihan. Biasanya sih saat masih remaja. Kontrak ini berisi persetujuan bahwa mereka rela menghabiskan waktunya di kamp. Jadi, gak bisa memiliki kehidupan masa muda yang menyenangkan. Pelatihan ini sendiri biasanya memakan waktu 10 sampai 13 tahun.
Kalo nekat membatalkan kontrak, mereka harus membayar denda tiga kali lipat dari jumlah investasi yang telah dibayarkan agensi. Mau tak mau, mereka terus meneruskan pelatihan meski sangat tersiksa.
Industri hiburan memang keras. Nggak cuma di Korea saja, tapi di Indonesia atau di Hollywood juga seperti itu. Tapi, rasanya industri Kpop jauh lebih gelap dari industri hiburan lainnya. Semoga dengan ini kamu bisa lebih menghargai perjuangan mereka ya.



Sumber :
https://keepo.me/zegaisme/dibalik-gemerlapnya-industri-hiburan-kpop-ada-6-rahasia-kelam-yang-mereka-sembunyikan-dari-para-fans

Related Posts

No comments:

Post a Comment