--> 10 Sosok ini dulunya dari keluarga miskin namun kini mengubah dunia | KEEPO-ID

Friday, August 25, 2017

10 Sosok ini dulunya dari keluarga miskin namun kini mengubah dunia

| Friday, August 25, 2017
Melawan stigma.

Kadang kita merasa bahwa untuk membawa perubahan besar, seseorang mesti lahir dari keluarga besar dan ternama. Orang kecil dan miskin tidak dapat berbuat apa-apa. Bahkan ada stigma yang berkata, "karena orangtua saya petani, maka saya akan menjadi petani juga."
Tidak mau terikat dengan semua stigma dan anggapan merendahkan lainnya, 10 sosok berikut ini berhasil naik dari lingkungan kemiskinan ke kejayaan dengan usaha mereka sendiri.
Siapa saja mereka? Berikut  dikutip dari Give It Love.
1. Andrew Carnegie.

Andrew awalnya bekerja di perusahaan kapas 12 jam sehari, 6 hari seminggu. Kemudian ketika ayahnya meninggal, dia harus mengurus seluruh keluarganya. Dia kemudian bekerja sebagai seorang pembawa pesan.
Di sini kariernya terus menanjak. Andrew mulai berinvestasi dan mulai tertarik di industri baja. Dia keluar dari pekerjaan sebagai pembawa pesan, dan fokus pada passionnya. Inilah yang membawa dia menjadi salah satu orang terkaya pada abad ke-19.
2. Oprah Winfrey.

Siapa yang tidak mengenal sosok Oprah? Walaupun sekarang terkenal dan menjadi salah satu sosok paling berpengaruh dunia, masa lalu Oprah sangat kelam.
Lahir dari pasangan yang belum menikah, menggunakan pakaian yang terbuat dari karung kentang, diperkosa diumur 9 tahun, keguguran di umur 14 tahun, Oprah kini sukses lewat talk show yang berjudulkan namanya: The Oprah Winfrey Show.
3. Maria Das Gracas Silva Foster.

Maria lahir dari keluarga miskin di Morro do Adeus, Brasil. Kondisi ayahnya yang seorang pecandu alkohol memaksa dia bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Agar dapat terus bersekolah, Maria menjadi pemulung kaleng dan kertas.
Kini dia menjadi sosok wanita pertama yang menjadi pemimpin departemen mesin di Petrobras. Berkat posisinya, dia membuka jalan bagi perempuan untuk menjadi pemimpin di bidang yang diidentikkan dengan laki-laki.
4. Chris Gardner.

Ini nih pria di balik film The Pursuit of Happiness yang dibintangi oleh Will Smith. Chris lahir tanpa tahu siapa ayahnya. Ayah tirinya sendiri adalah seorang yang suka main tangan. Chris kemudian masuk ke angkatan laut. Setelah keluar dari angkatan laut, dia kemudian masuk ke dunia penjualan alat medis.
Kemudian dengan kerja kerasnya di memutuskan untuk bekerja di bidang stock market. Kisah hidupnya telah menginspirasi jutaan orang di dunia.
5. J.K Rowling.

Siapa yang tidak tahu Harry Potter. Ini adalah karya terbesar Rowling selama karirnya sebagai seorang penulis. Rowling cerai dengan suaminya dan pindah untuk tinggal berdua dengan putrinya.
Dalam masa penulisan buku Harry Potter yang pertama, Rowling berada pada kondisi miskin dan menderita depresi. Bahkan saat menulis, dia kadang menghiraukan rasa laparnya. Namun kini, siapa yang tidak kenal dia dan karyanya?
6. Howard Schultz.

Howard lahir dengan kondisi ekonomi keluarga miskin. Ayahnya yang seorang sopir truk memaksanya untuk masuk ke bidang pekerjaan yang tidak dia sukai. Agar bisa bebas dari kekangan ayahnya, Howard belajar keras di universitas dan berhasil bekerja di Xerox, perusahaan percetakan.
Di sana dia menemukan sebuah cafe kecil bernama Starbucks. Dia kemudian menjadi CEO dari Starbucks dan berhasil mengembangkannya hingga ke lebih dari 16.000 outlet.
7. Gregor Mendel.

Mendel dulunya tidak mampu untuk melanjutkan kuliah. Hidup di abad ke 18, Mendel bergabung dengan biara Augustinian. Ketika sedang berkebun, dia menemukan kondisi unik yakni kacang polongnya yang berbeda ukuran dan warna. Dia kemudian melakukan beberapa percobaan. Kini kita bisa tahu secara ilmiah perkawinan silang berkat Mendel.
8. Thomas Edison.

Edison lahir dari keluarga miskin. Di sekolahnya, dia dibilang "terlalu bodoh untuk bisa mengerti apapun." Disamping kekurangannya, dia terus berusaha dan berhasil menciptakan bola lampu, foto, kamera bergerak dan karya-karya lainnya. Hasil penemuannya ini turut membentuk dunia moderen saat ini.
9. Abraham Lincoln.

Lahir dari keluarga miskin, dari seorang tukang kayu. Keluarganya bahkan sangsi dia bisa bersekolah. Namun berkat kemauannya, dia bisa menjadi pengacara dan kemudian menjadi presiden Amerika Serikat ke-16. Lincoln kemudian berfokus untuk menghilangkan perbudakan dan hak asasi manusia lainnya.
10. Steve Jobs.

Masa kecil Steve tak mengenakkan. Orangtua kandungnya terpaksa mencari orang tua asuh. Ironis, kehidupan bersama orangtua angkat juga tak jauh beda.
Orangtua angkatnya juga tidak mampu untuk membiayai kuliahnya sehingga dia harus drop out. Steve bahkan pernah mengumpulkan botol Coke kaca untuk ditukar dengan uang dan hidup dari makanan gratis di Hare Krishna candi.
Tak pantang menyerah Steve muda merintis karier untuk mengubah hidupnya. Bersama rekannya Steve Wozniak, Steve mendirikan perusahaan teknologi, yang kemudian dikenal sebagai Apple.




Sumber : brilio.net
https://www.brilio.net/sosok/10-sosok-ini-dulunya-dari-keluarga-miskin-namun-kini-mengubah-dunia-170825a.html

Related Posts

No comments:

Post a Comment