Bukti kalau kamu pernah kesana!
Saat traveling keluar kota atau ke luar negeri, pasti kamu beli suvenir khas kota tersebut untuk dijadikan oleh-oleh bukan? Selain itu suvenir bisa juga diabadikan untuk diri sendiri sebagai kenang-kenangan sekaligus bukti kalau kamu pernah bertandang kesana.
Benda yang paling sering dibeli adalah kaos, padahal masih ada banyak macem suvenir yang bisa kamu dapatkan selain kaos lho. Coba deh cek 5 barang rekomendasi ini.
1. Kartu pos
Selain melalui foto, keindahan sebuah tempat biasanya juga diabadikan lewat sehelai kartu pos. Nggak heran kalau di tempat wisata tertentu biasanya ada pembagian kartu pos gratis yang berisi gambar-gambar tempat wisata di kota setempat. Kalaupun harus beli, kartu pos juga harganya murah. Jadi bisa beli sebanyak-banyaknya buat koleksi deh!
2. Stiker
Selain kartu pos, benda lain yang wajib kamu buru adalah stiker. Meskipun kecil, benda ini gampang banget kamu simpan atau tempel setibanya di rumah nanti. Buat oleh-oleh untuk sanak saudara juga oke. Yang penting harus menunjukkan ciri khas atau sombol kota tersebut ya!
3. Gantungan kunci
Gantungan kunci juga wajib kamu beli saat traveling. Selain murah, gantungan kunci juga mudah dibawa dan nggak makan tempat. Jadi nggak perlu khawatir kelebihan bagasi kalau beli banyak gantungan kunci.
4. Tempelan kulkas
Selain sebagai hiasan kulkas, sejenis magnet ini juga bisa untuk hiasan lain di rumahmu. Benda ini biasanya dijual di sekitar stasiun atau bandara, jadi mudah untuk didapatkan. Bentuknya juga lucu-lucu jadi kalaupun dijadikan oleh-oleh nggak bakal malu-maluin deh!
5. Tiket
Satu lagi benda yang mesti kamu buru dan juga simpan sebagai kenangan adalah tiket, baik tiket kendaraan maupun tiket saat masuk ke tempat wisata. Kamu bisa menyimpannya di tempat yang terlihat supaya bisa jadi penyemangat untuk traveling lagi. Khusus untuk yang ini sebaiknya nggak dijadikan oleh-oleh ya!
Buruan yuk ah, berburu suvenir traveling! :)
Sumber :
https://keepo.me/rizadiankurnia/nggak-cuma-kaos-5-benda-ini-wajib-banget-kamu-buru-pas-lagi-traveling-cocok-buat-koleksi-pribadi
No comments:
Post a Comment