Biar kamu bisa nyimpen budget lebih untuk biaya pernikahan yang gak sedikit.
Waktu selalu berjalan dan kita terus bertumbuh, kini tanpa sadar kita sudah berada di usia yang "matang" untuk melangsungkan pernikahan.
namun beberapa ada yang terkendala beberapa hal hingga masih belum menikah, seperti misalnya karena kuliah belum selesai, beda keyakinan, bahkan ada yang belum menikah sampai saat ini karena "kamu masih terlalu baik buat aku" (?)
setidaknya kalau masalah kamu adalah karena biaya, kamu bisa menekan di salah satu sisi. misalnya saja dari photo pra-nikah (prewedding photo).
1. Menggunakan Kamera Handphone
akhir- akhir ini kualitas kamera handphone sudah semakin menggila dan fitur- fiturnya pun sudah keren banget. nggak usah dipungkiri lagi deh, bahkan beberapa smartphone sudah mengadopsi dari "gaya" kamera profesional.
walaupun hasilnya memang tidak lebih baik dari foto profesional, tetapi dengan beberapa sudut pengambilan dan sentuhan edit sana-sini foto kamu tetap keliatan kece kok.
kalau ternyata handphone kamu kualitas kameranya masih kurang bagus, kan kamu bisa pinjam temen untuk sekedar foto.
2. Edit Hasil Foto
mungkin kita sudah mengenal beberapa aplikasi di smartphone yang membuat hasil foto kita menjadi ketjeh badai, tapi asal kamu tahu deh bahwa kalau kamu edit foto kamu di aplikasi tersebut, malah menjadikan kualitas foto kamu menurun. kalau kamu cetak bahkan bisa sampe blur parah deh.
lebih baik lakukan editing di komputer deh, untuk profesional mungkin bisa pake aplikasi yang rumit- rumit kaya photoshop. tapi untuk pemula, photoscape menjadi pilihan bijaksana untuk editing.
3. Pemilihan Tempat
Nggak usah deh ngayal untuk foto prewedding di tempat- tempat wisata yang pemandangan luar biasa bagus cetar membahana. karena sekarang di tempat wisata sudah mulai menetapkan tarif untuk prewedding dan bisa sampe jutaan. gilak yak?
pilih lah tempat yang memiliki sisi menarik namun tetap biaya rendah. mungkin saja teras rumah kita, parkiran atap di swalayan, pekarangan tetangga, atau tempat- tempat yang memiliki kenangan kamu dan mantan kamu, eh pasangan kamu.
4. Pemilihan Pakaian
ga usah deh ngiler artis- artis atau hasil hashtag di instagram mengenai prewedding yang menggunakan gaun atau dress yang ala-ala.
mendingan coba deh pemilihan pakaian yang sederhana tapi tetap memiliki unsur elegan.
menggunakan batik pasangan pun terlihat lebih bijaksana dan dewasa, atau kalau mau terlihat muda bisa dengan jaket, kemeja, atau hoodie.
yakan? yakan? yakan?
daripada kita mahal- mahal untuk foto, lebih baik dana tersebut kita alokasikan untuk hal- hal yang lebih dibutuhkan nanti pada saat pernikahan. untuk makanan misalnya.
tapi kalau kamu dan pasangan kamu memang memiliki cukup biaya dan sudah dianggarkan untuk foto sih nggak masalah deh.
Sumber :
https://keepo.me/bananafahlan/4-konsep-foto-prewedding-yang-selain-murah-tapi-juga-instagramable-lho
No comments:
Post a Comment