--> Terbongkar!! Inilah Identitas Asli Pengidap Kanker Tenggorokan yang Sering Kita Lihat di Bungkus Rokok | KEEPO-ID

Friday, July 7, 2017

Terbongkar!! Inilah Identitas Asli Pengidap Kanker Tenggorokan yang Sering Kita Lihat di Bungkus Rokok

| Friday, July 7, 2017

Pliss, stop merokok

Semua orang pasti sudah tidak asing lagi mendengar kata "ROKOK". Salah satu benda yang tingkat konsumsinya tinggi di negara kita dan disebut-sebut sebagai "penambah devisa negara". Oke, tapi kali ini aku nggak akan bahas kontroversi tersebut. Aku akan ngebahas tentang gambar yang selalu kita lihat pada bungkus rokok.
Para perokok maupun yang bukan perokok pasti sudah sangat familiar pada gambar yang ada disetiap bungkus rokok. Salah satunya adalah gambar kanker tenggorokan. Ternyata gambar itu diambil dari salah seorang pengidap kanker tenggorokan.
 Beliau bernama Edison Siahaan. Al Jazeera merekam melalui video bagaimana kesaksian Edison hingga akhirnya kanker menggerogoti lehernya.
 Edison Siahaan Mulai Merokok Sejak Berusia 15 Tahun
Edison Siahaan mengaku mulai merokok sejak berusia 15 tahun. Kebiasaan ini pun membuatnya kecanduan dan dia merasa tidak enak setiap harinya kalau tidak merokok.
Kecanduan rokok memberikan dampak yang buruk bagi Edison. Beliau divonis dokter mengidap kanker tenggorokan.  Dan ternyata, kanker yang diidap pria 78 tahun ini ternyata sudah sangat parah. Dokter terpaksa melakukan operasi dengan membuat lubang pada tenggorokan Edison. Edison kini hanya bisa meratapi nasibnya dan sangat sedih saat mengingat ketika dia mengidap kanker tersebut.
Ayah dari 5 orang anak, sekaligus kakek dari 4 orang cucu ini mengaku selalu merokok 3 bungkus per hari selama 50 tahun lamanya. Bahkan istrinya pun juga harus mengidap penyakit stroke karena masalah yang sama.
 Edison Mengingatkan Tentang Bahaya Rokok yang Mengerikan
Edison menghimbau kepada semua perokok untuk berpikir dua kali sebelum merokok karena mereka dapat mengalami hal yang sama seperti beliau.
Karena kanker tersebut, Edison kehilangan suaranya. Edison bahkan kehilangan pekerjaannya karena ternggorokannya sudah tidak berfungsi dengan baik lagi.
 Dia kini menjadi pengajar bagi para penderita kanker tenggorokan lainnya untuk bisa berbicara normal lagi.
Merokok juga akan menyebabkan kerugian finansial karena perokok lebih suka menghamburkan uangnya untuk membeli rokok. Kemudian, saat perokok tersebut mengidap kanker, mereka juga harus mengeluarkan uang yang sangat besar untuk biaya operasi.




 Sumber :
 https://keepo.me/henhen/terbongkar-inilah-identitas-asli-pengidap-kanker-tenggorokan-yang-sering-kita-lihat-di-bungkus-rokok

Related Posts

No comments:

Post a Comment